Lompat ke konten
Home » 10 Cara Memilih Blender yang Bagus dan Berkualitas

10 Cara Memilih Blender yang Bagus dan Berkualitas

cara memilih blender yang bagus

Blender adalah salah satu elektronik dapur yang sangat sering dipakai di rumah kami. Ibu saya menggunakan blender untuk menghaluskan bumbu dagangannya, sementara istri sering menggunakan blender untuk menghaluskan cabe untuk samba lado. Anda pun mungkin juga sangat butuh blender, oleh karena itulah saya sengaja menulis cara memilih blender yang bagus ini.

Sejujurnya, cara seseorang memilih sesuatu dapat saja berbeda. Ada yang cukup mempertimbangkan satu-dua hal, tapi ada juga yang harus terperinci. Poin-poin yang akan saya tuliskan di bawah mungkin cukup banyak, tapi Anda tidak harus menggunakan semuanya kok. Pilih saja mana yang relevan dengan Anda.

Nah, tanpa berpanjang-panjang lagi, yuk kita bahas beberapa tips dalam memilih blender yang bagus ini.

Cara Memilih Blender yang Bagus

Kenapa harus blender yang bagus? Agaknya ini bisa jadi pertanyaan awal kita. Jawabannya ya tentu saja agar kinerjanya maksimal dan umur pakainya panjang. Anda tentu tidak ingin membeli blender setiap tahun bukan? Oleh karena itu, yuk simak beberapa cara di bawah.

Cermati kebutuhan dahulu

Sebelum lebih lanjut, cobalah untuk memikirkan alasan yang mendorong Anda untuk membeli sebuah blender. Apakah untuk berjualan es atau minuman dingin, sebatas untuk keperluan dapur, atau lainnya. Pasalnya jika kebutuhan Anda biasa saja, tidak perlu beli blender yang mahal, bukan?

Namun jika Anda akan menggunakan blender tersebut untuk berbagai macam bahan dan keperluan. Tidak ada salahnya membeli blender yang lebih kokoh.

Pertimbangkan kapasitas

Kapasitas atau muatan dari blender juga layak jadi pertimbangan lho. Umumnya kita dapat menemukan blender dengan kapasitas jar 1 hingga 2 liter. Dari semua ukuran yang ada, kira-kira mana yang akan Anda pilih.

Blender 1 liter memang hanya mampu menampung lebih sedikit bahan, namun pemrosesan bahan dapat lebih cepat. Cepat atau lambat penggunaan blender tentu akan mempengaruhi daya listrik yang dipakai.

Cocokkan desain dengan dapur

Blender-blender kekinian memiliki beragam desain yang unik-unik. Ada blender yang bentukannya standar, ada juga yang memiliki rangka atau bodi yang besar.

Oleh karena blender akan terletak manis di dapur, mempertimbangkan desain yang cocok dengan dapur Anda tentu juga penting. Jika desain dapur Anda modern, pilihlah blender dengan model modern pula. Selain itu, pertimbangkan ukuran yang tepat agar keberadaan blender menciptakan harmoni dengan besar atau kecilnya dapur.

Perhatikan material blender

Ada banyak material untuk membuat blender. Pada umumnya bodi utama blender terbuat dari plastik, namun tapi plastik ini juga berbeda-beda. Blender murah umumnya menggunakan polipropilen (PP), namun blender yang lebih mahal dapat menggunakan stirena akrilonitril (SAN) plastik yang tahan panas.

Sementara untuk jar atau tabung bahannya ada yang menggunakan kaca dan ada yang plastik. Baik plastik atau kaca tentu memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Kaca lebih tahan, tebal, dan anti gores, hanya saja cukup berat. Sedangkan plastik lebih ringan namun lebih sulit membersihkannya.

Pilih pisau berkualitas dan anti karat

Fungsi sebuah blender sangat bergantung pada pisau pencacahnya. Pertama, pastikan pisau tersebut terbuat dari baja stainless atau anti karat. Pisau blender hampir selalu bersentuhan langsung dengan cairan sehingga ia harus tahan karat.

Kualitas pisau juga perlu kita pertimbangkan agar penggilingan atau penghalusan bahan makanan atau minuman menjadi lebih cepat dan maksimal.

tips memilih blender yang bagus

Pilihan kecepatan putaran

Meski sangat sedikit blender dengan kecepatan putar tunggal saat ini, aspek ini patut juga Anda pertimbangkan lho. Adanya pilihan kecepatan akan membantu Anda untuk memproses berbagai bahan berbeda dengan tepat. Paling tidak, pilihlah blender yang punya 2 pilihan kecepatan (low dan high).

Selain itu ada yang kecepatannya hingga 4-5 speed. Pabrikan bahkan memberikan keterangan jenis bahan apa saja yang cocok dengan kecepatan tertentu. Jika Anda memang membutuhkan blender seperti itu, tidak ada salahnya membelinya.

Pilih yang hemat daya listrik

Sebagai sebuah alat elektronik, blender tentu membutuhkan listrik. Karenanya, akan lebih baik jika Anda memilih blender yang hemat daya. Biasanya kebutuhan daya sebuah blender dapur berada di rentang 200-400 Watt. Semakin rendah tentu akan semakin hemat energi.

Jika sebuah blender itu hemat energi, tentu juga akan menghemat biaya listrik bulanan. Ini akan berdampak pada rumah tangga yang lebih hemat, bukan? Ibu rumah tangga yang cerdas tentu akan memilih produk dapur yang hemat daya.

Pertimbangkan keamanan blender

Cara memilih blender yang bagus selanjutnya adalah mempertimbangkan keamanan dari blender tersebut. Apa saja sih yang perlu kita pertimbangkan di sektor keamanan ini? Sebuah pertanyaan yang menarik.

Pertama, pastikan penutup jar blender itu ada protektor atau pengamannya. Hal ini agar saat digunakan bahan makanan atau minuman tidak menjadi tumpah sehingga mengotori dapur. Selanjutnya, pilihlah blender yang kakinya memiliki karet untuk menempel di permukaan meja dapur. Yang ini penting agar blender tidak lari-lari saat kita gunakan.

Cek garansi dan layanan purna jual

Tips terakhir, cek garansi yang diberikan oleh penjual blender tersebut. Apakah tersedia garansi resmi atau distributor. Garansi resmi tentu lebih baik. Selain itu, cermati berapa lama garansinya, semakin lama tentu semakin baik.

Adanya garansi juga akan percuma tanpa adanya layanan purna jual yang baik. Layanan ini meliputi tempat servis, kemudahan menghubungi customer service hingga mudahnya klaim garansi jika produk blender yang akan Anda beli itu rusak. Baik garansi dan layanan purna jual akan membuat pengguna menjadi aman dan nyaman.

Beli blender dari merk terbaik

Soal mahal dan murahnya sebuah blender saya kira adalah sebuah hal yang relatif. Namun bagi Anda yang ingin membeli blender, pastikan membeli produk dari merk terbaik saja. Ini adalah cara mudah untuk mendapatkan blender berkualitas tanpa berpikir lebih lama.

Ada beberapa merk blender yang saya rekomendasikan untuk Anda. Saya akan tuliskan di bawah beserta link ke toko official mereka di Shopee. Silakan klik jika Anda ingin melihatnya di situs atau aplikasi Shopee.

  • Cosmos (harga mulai dari 200 ribuan)
  • Philips (mulai dari 300 ribuan)
  • Miyako (mulai dari 200 ribuan)

Baca juga : 7 Merek Elektronik Rumah Tangga Terbaik di Indonesia

Nah, itulah beberapa cara memilih blender yang bagus dan berkualitas versi ajopiaman. Bagaimana menurut Anda, apakah poin-poin yang saya tuliskan itu cukup penting? Jika Anda punya masukkan atau pengalaman tersendiri dalam membeli blender, Anda bisa membagikannya di kolom komentar lho.

Kesudahannya, blender adalah alat penyelamat bagi ibu-ibu rumah tangga atau siapapun juga. Berkat blender, kita tidak harus ngulek cabe secara manual. Berkat blender juga kita bisa memproses berbagai bumbu dan bahan makanan dengan cepat dan optimal. Oleh karena itu, pastikan memilih blender yang bagus agar fungsinya maksimal. Terima kasih sudah mampir dan membaca.[]

Bagikan yuk:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *