Lompat ke konten
Home » 7 Merk Deodorant yang Aman untuk Kesehatan

7 Merk Deodorant yang Aman untuk Kesehatan

merk deodorant yang aman untuk kesehatan

Keringat dan bau seringkali menjadi masalah bagi sebagian besar orang. Kedua masalah ini membuat kita menjadi tidak percaya diri saat tampil di hadapan orang lain. Untuk mengatasi itu maka diproduksi lah deodorant. Namun sayangnya belum semua merk deodorant yang aman untuk kesehatan.

Sebagai pengguna, kita mesti piawai dalam memilih produk deodorant terbaik yang tidak merugikan tubuh kita. Beberapa brand di bawah ini barangkali bisa jadi pertimbangan Anda dalam memilih.

1.   Sensatia Botanicals

Anda yang khawatir dengan bau badan tapi masih ragu sama produk deodorant di pasaran? Sensatia Botanicals bisa jadi pilihan. Produk deodorant ini juga merupakan salah satu merk deodorant yang bagus dan aman untuk kesehatan. Sebab, terbuat dari bahan alami yang ampuh hempas bau badan.

Sensatia Botanicals terbuat dari campuran ekstrak tumbuhan seperti daun pandan dan bengkoang. Pandan dikenal sebagai bahan alami yang ampuh mengurangi bau badan dan bengkoang berfungsi untuk menghaluskan kulit ketiak. Sensatia Botanicals hadir dengan berbagai varian beraroma dan ada juga yang tidak.

2.   Aquila Belly Natural Lightening Deo

Ketiak bau dan kusam kini tidak perlu khawatir lagi, Anda bisa mengandalkan Aquila Belly Natural Lightening Deo untuk mendapatkan kulit ketiak bebas bau dan cerah alami. Aquila Bali Natural Lightening Deo terbuat dari Kakadu Plum dan lidah buaya organik sehingga aman untuk kesehatan.

Keunggulan dari produk ini selain ampuh mencerahkan ketiak, tidak meninggalkan noda dan tidak memberikan rasa lengket. Aquila Belly Natural Lightening Deo per item-nya hanya seharga Rp80 ribuan. Cukup terjangkau, bukan?

3.   Avero Solid Natural Deodorant Balm

Merk deodorant natural yang aman untuk kesehatan dan ampuh hempas bau badan berikutnya adalah Avero Solid Natural Deodorant Balm. Deodorant ini memiliki tekstur lembut dan mudah di-blend. Terdiri dari 9 varian yaitu wangi lavender, vanilla, peppermint, coffee, tea tree, green tea, strawberry dan chocolate.

Deodorant yang bagus ini diformulasikan dengan bahan aktif alami dan tidak menyumbat pori-pori ketiak. Ampuh mengontrol keringat dan bau badan serta memberikan kelembutan pada kulit ketiak dengan nutrisi bahan alami pada deodoran. Sehingga produk ini juga terbilang aman untuk ibu hamil. Harganya pun lumayan terjangkau hanya sekitar Rp40.000 saja.

4. Leuga Natural Deo

Bagi Anda yang memiliki minat dengan deodorant berbahan alami, Leuga Natural Deo barangkali cocok untuk Anda. Produk merk satu ini mostly atau sebagian besarnya adalah bahan alami. Leuga Natural Deo sendiri merupakan produk dari Hegar Natural.

Produsen mengklaim bahwa Leuga Natural Deo tidak meninggalkan bekas di baju. Selain itu, deodorant ini juga mampu mengatasi bau badan hingga 24 jam. Menariknya, produk mereka tidak mengandung soda kue jadi aman untuk kulit sensisif.

Kemudian, sebagaimana keunggulan deodorant natural lainnya, Leuga Natural Deo juga aman dari bahan-bahan kimiawi berbahaya. Produk mereka juga sudah terdaftar di BPOM secara resmi.

5. La Natura Natural Deodorant

Selanjutnya ada La Natura Natural Deodorant sebagai merk deodorant alami yang juga bisa kita pilih. Brand lokal satu ini termasuk yang laris di pasaran. Produk deodorant mereka hadir dengan 5 varian, di antaranya Tea Tree, Coffee, Peppermint, Lavender, Vanilla.

Produk deodorant dari La Natura terbuat dari bahan alami seperti virgin coconut oil (VCO), shea butter, beeswax, pati jagung, minyak vanila murni, serta bahan-bahan alami lainnya. La Natura mengklaim bahwa produk mereka no paraben, no alcohol dan sebagainya.

Hanya saja, produk La Natura Natural Deodorant mengandung soda kue jadi kurang cocok untuk kulit sensitif–artinya harus dites dulu di lengan bagian dalam di bawah ketiak. Tapi selain itu, produk La Natura sudah terdaftar secara resmi di BPOM.

6. Bio Talk Fresh Natural Deo

Satu lagi merk deodorant natural yang bisa Anda coba, yaitu Bio Talk. Produk yang diberi nama Bio Talk Fresh Natural Deo ini termasuk laris manis di pasaran.

Formulasinya mengandung magnesium foodgrade yang membantu tubuh tetap segar dan tidak bau sepanjang hari. Adapun kompisisi yang mereka gunakan di antaranya shea butter, manggo butter, coconut oil hingga vitamin E untuk membantu menjaga kehalusan area ketiak.

Kabar baiknya, produk Bio Talk ini juga TIDAK mengandung baking soda yang seringkali tidak aman bagi kulit sensitif.

7. Yagi Natural Deodorant

Terakhir ada Yagi Natural Deodorant yang barangkali cocok dengan kebutuhan Anda. Deodorant natural dari Yagi berbentuk balm yang bisa Anda oleskan pada ketiak. Produk mereka cocok untuk pria maupun wanita.

Sebagaimana umumnya deodorant natural, Yagi juga menawarkan produk yang aman untuk kesehatan. Mereka mengklaim bahwa produk mereka bebas dari zat kimia berbahaya seperti paraben, silikon, dan sebagainya. Untuk harganya sendiri sekitar 90 ribuan. Tertarik untuk membelinya?

Baca juga : 10 Merk Cleansing Oil Lokal untuk Perawatan Kulit

Nah, itulah beberapa merk deodorant yang aman untuk kesehatan. Memang masih ada beberapa merk di luar apa yang sudah kami tulis di atas, namun tidak ada salahnya jika Anda mau mempelajari beberapa merk deodorant di atas tadi. Terkait produk dari merk mana yang akan Anda beli, sepenuhnya jadi keputusan teman-teman pembaca.

Di samping itu, ada beberapa merk deodarant populer yang iklannya marak di televisi. Kami sengaja tidak memasukkan merk tersebut melain merk alternatif yang bisa Anda coba. Semua merk di atas mengatakan bahwa produk mereka sudah mendapatkan izin BPOM jadi bisa dikatakan aman untuk kesehatan. Namun terlepas dari merk apapun, ada baiknya menghentikan penggunaan jika membuat kulit iritasi.

Akhir kata, selamat mempelajari produk-produk di dari merk di atas. Salam.

Bagikan yuk:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *