. Celana formal agaknya adalah satu dari jenis celana pria yang harus Anda miliki. Jenis celana satu ini bisa dipakai ke agenda-agenda formal seperti menghadiri acara pernikahan, wawancara kerja, atau bahkan saat dipakai kerja ke kantor. Meskipun hanya dipakai pada kesempatan-kesempatan tertentu, kita harus jeli memilihnya. Sebab ada bahan celana formal pria yang bagus serta nyaman dan ada yang tidak sama sekali.
Omong-omong, memilih bahan celana kerja pria yang bagus ini sangat penting lho. Bagaimana tidak, jika bahannya tidak bagus, itu akan mempengaruhi performa Anda saat hadir di agenda penting atau juga membuat risih di tempat kerja. Untuk lebih jelasnya, mari kita bahas lebih lanjut.
Pilihan Bahan Celana Formal Pria yang Bagus
Ada banyak sekali jenis bahan kain yang ada sekarang ini, tapi yang cocok untuk dijadikan celana formal tidak semuanya. Sebagai contoh bahan spandek, lebih cocok untuk bahan celana olahraga ketimbang celana formal. Lalu, apa saja bahan yang cocok untuk celana formal pria? Berikut daftar bahan celana formal pria yang bagus menurut Ajopiaman.
Katun
Tidak dipungkiri lagi bahwa katun adalah bahan yang cocok dipakai untuk berbagai jenis pakaian, tidak terkecuali celana formal. Katun adalah jenis bahan kain yang disusun oleh serat alami tanaman kapas (gossypium). Jenis bahan satu ini sangat populer dalam dunia tekstil sebab paling banyak digunakan dibandingkan serat jenis lain. Mmencari celana formal pria siap pakai berbahan katun juga sangat mudah.
Kelebihan:
- Teksturnya halus dan lembut
- Perawatan pakaian berbahan katun mudah
- Kain kuat dan tahan lama
- Cocok untuk digunakan di berbagai cuaca karena tidak panas saat digunakan
- Tidak menyebabkan alergi
- Menyerap keringat dengan baik
Kekurangan:
- Cukup mudah untuk kusut
- Mudah luntur jika pewarnaan tidak baik
Corduroy
Corduroy adalah kain dari kapas tebal yang seratnya dipuntir sehingga memiliki ciri khas tekstur permukaan yang bergaris-garis. Bahan celana formal pria satu ini memberikan kesan vintage atau lawas yang pekat. Dari segi kualitas, corduroy berada di atas bahan pada umumnya. Anda bisa mempertimbangkan membeli bahan ini untuk membuat celana kerja Anda.
Kelebihan:
- Awet atau tahan lama
- Memberikan kesan vintage dan mewah
- Unik dengan ciri khas tersendiri
- Tetap ringan meski tebal
- Tidak terawang
Kekurangan:
- Kurang menyerap keringat
- Bahannya cenderung panas
Denim
Selain beberapa bahan celana formal pria yang bagus di atas, selanjutnya ada bahan denim. Faktanya, kita lebih umum menilai bahan denim sebagai bahan untuk pakaian lapangan, tapi sebenarnya ia cocok untuk dibuat jadi celana formal pria lho. Ya, asalkan warna dan ketebalan bahan yang dipilih cocok. Karakter kain denim memenuhi kebutuhan seseorang yang ingin memakainya untuk agenda-agenda formal.
Kelebihan:
- Bahan kuat dan tahan lama
- Nyaman bagi pengguna
- Memberikan kesan elegan
- Tidak mudah sobek
Kekurangan:
- Modelnya terbatas atau monoton
- Cukup berat
Polyester
Polyester adalah senyawa kimia yang kerap digunakan untuk membuat benang sintetis. Kain polyester berarti kain yang dibuat dengan serat-serat (plastik) polyester tersebut. Bahan satu ini adalah bahan sintetis yang sangat populer di industri tekstil. Produk celana formal pria berbahan polyester juga sangat mudah ditemukan baik secara online maupun offline.
Kelebihan:
- Awet serta tahan terhadap kuman
- Tidak mudah berkerut
- Tahan air dan cepat kering
Kekurangan:
- Sirkulasi udara kurang baik
- Mudah terbakar, jauhkan dari api dan jangan terpapar panas berlebih dari setrika
Drill
Bahan terakhir yang juga bagus adalah bahan drill. Drill sendiri adalah kain dengan tekstur pintalan diagonal atau miring. Jalinan benang kain drill kuat dan bisa terbuat dari 100% katun atau campuran katun dengan polyester. Adapun kain drill yang paling umum di tengah masyarakat adalah twist drill atau twill drill.
Serat twill drill ini kecil dan memiliki sifat tahan air. Selain twill drill, ada american drill dan japanese drill yang berada di bawahnya. Bahan drill ini cocok untuk digunakan sebagai bahan celana formal pria.
Kelebihan:
- Tekstur kain unik
- Bahan awet atau tahan lama
- Tidak mudah kusut
- Bahan adem atau tidak panas
- Daya serap keringat baik
Kekurangan:
- Terkadang lebih mudah pudar
- Cukup berat bagi beberapa orang
- Harganya bisa cukup mahal
Baca juga: 7 Merk Jam Tangan Pria Murah dan Berkualitas
Di antara bahan-bahan di atas, ada yang bagus bagi kebanyakan orang, namun ada juga yang kurang cocok untuk sebagiannya. Anda bisa memilih salah satu yang menarik dan nyaman bagi Anda. Namun, jika Anda masih bingung dalam memilih, akan lebih baik jika Anda memilih bahan terbaik dan lumrah orang gunakan.
Jika saya boleh merekomendasikan, celana formal berbahan katun adalah yang terbaik untuk dipilih. Hal ini karena karakter katun yang lembut dan adem sehingga nyaman saat memakainya. Kain katun juga menyerap keringat dengan baik, kuat, tahan lama, dan tidak menyebabkan alergi. Tidak hanya untuk celana, dompet pria juga ada yang menggunakan bahan ini.
Namun memang kekurangannya adalah dari segi harga. Kain katun berkualitas cukup mahal bagi kantong. Tapi ya, lebih baik kalah dalam membeli tapi menang dalam memakai, bukan?
Kesudahannya, terima kasih sudah menyimak artikel bahan celana formal pria yang bagus dan berkualitas ini. Anda bisa menemukan dengan mudah berbagai merek celana formal pria di toko offline mau pun online lho. Ini lebih menghemat waktu ketimbang membeli bahan dan menjahitnya sendiri. Akhir kata, semoga info ini bermanfaat bagi Anda.[]