Ada satu kebiasaan yang belakangan ini mulai rutin saya lakukan, kebiasaan itu adalah membersihkan wajah dengan sabun pembersih muka. Ah, saya jadi teringat beberapa tahun yang lalu, saat saya merasa pembersih wajah itu cuma buat perempuan, eh ternyata banyak juga pembersih wajah pria.
Omong-omong, Anda yang mampir ke sini barangkali juga tengah memikirkan untuk mencari pembersih wajah pria tertentu. Jika memang demikian, Anda beruntung karena saya akan berbagi tips memilih pembersih wajah pria kali ini. Tips ini berdasarkan opini saya pribadi, jika ada poin yang menurut Anda kurang tepat, jangan sungkan untuk mengoreksi saya lewat kolom komentar ya.
Tanpa memperpanjang mukadimah, yuk disimak saja.
Tips Memilih Pembersih Wajah Pria
Saat belum menggunakan pembersih wajah dulu, saya berpikir kulit wajah pria kan cukup tangguh sehingga cukup dibersihkan dengan air saja. Konon, beberapa orang bahkan menggunakan sabun mandi untuk membersihkan wajah. Namun setelah saya pikir-pikir ulang, air saja tidak akan bisa mengangkat minyak dan kotoran yang menempel di kulit wajah.
Sabun mandi juga tidak cocok karena sifat basanya yang cukup kuat bisa membuat kulit wajah iritasi. Tidak seperti kulit di badan (apalagi kaki), kulit wajah lebih sensitif sehingga tidak bisa tuh pakai sembarang sabun. Alhasil saya beli pembersih wajah. Setelah saya pakai secara rutin, wajah saya jadi lebih segar dan bebas minyak. Sepertinya Anda juga layak untuk membeli satu dengan mempertimbangkan tips memilih pembersih wajah pria berikut ini.
Kenali dengan baik jenis kulit Anda
Sebelum ujug-ujug membeli produk tertentu, ada baiknya Anda mengenali jenis kulit wajah Anda. Ada beberapa jenis kulit wajah pria. Pertama, kulit wajah normal yang tidak tampak berminyak, tidak terlalu kering serta tidak gampang iritasi. Jika kulit wajah Anda tipe ini, Anda tidak perlu khawatir memilih sabun pembersih wajah pria.
Tapi beda hal jika kulit wajah Anda bertipe kering, kalau diraba itu rasanya kasar, sering mengelupas bahkan berisisik dan gatal. Jika begitu, harus pilih pembersih wajah yang bisa melembabkan dan menghaluskan wajah. Begitu juga tipe kulit berminyak nan mengkilap, pilihlah pembersih wajah yang optimal untuk kulit berminyak.
Baca juga : 7 Merek Celana Formal Pria Terbaik dan Berkualitas
Perhatikan kandungan zat pembersih muka
Tidak dapat dipungkiri bahwa pembersih wajah pabrikan yang dijual di pasar dibuat dari serangkaian bahan kimia. Namun biasanya bahan-bahan ini dipakai pada kadar yang tidak membahayakan muka. Meski pun demikian, tidak ada salahnya untuk memperhatikan apa saja zat-zat yang dikandung suatu produk pembersih muka pria tertentu.
Jika Anda menemukan bahan yang menurut Anda tidak biasa, Anda bisa mengetikkan bahan itu di mesin pencari agar bisa mempelajarinya lebih lanjut.
Hindari kandungan pemicu alergi
Berkaitan dengan tips memilih pembersih wajah pria sebelumnya, sebaiknya Anda menghindari bahan-bahan yang dapat menyebabkan iritasi. Bahan-bahan tertentu seperti alkohol dan detergen dapat memicu alergi pada kulit. Kulit bisa memerah, kering atau bahkan pecah-pecah.
Meski pun kulit wajah Anda berjenis normal, memilih pembersih wajah yang bebas alergen atau iritan akan mengurangi resiko permasalahan kulit pada wajah Anda. Jadi, cek betul daftar kandungan di dalam pembersih wajah tersebut.
Utamakan yang punya khasiat tambahan
Siapa yang tidak mau mendapatkan hal ekstra? Anda tidak hanya mendapatkan wajah yang bersih setelah mencucinya dengan pembersih wajah tertentu, tetapi juga kulit yang lembab, mengontrol minyak serta mencerahkan misalnya. Ada banyak produk pembersih wajah yang memberikan khasiat tambahan terhadap kulit, memilihnya akan membuat Anda menghemat uang untuk produk perawatan wajah lainnya.
Sertifikasi BPOM adalah wajib
Jangan percaya pada klaim produsen akan keamanan produk pembersih wajah mereka, kecuali jika memang sudah ada sertifikasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Republik Indonesia. Badan satu ini memberikan sertifikasi keamanan sebuah produk dalam rangka melindungi keselamatan konsumen yang menggunakannya.
Untuk mengetahui apakah sebuah produk pembersih wajah tersertifikasi BPOM atau tidak, silakan amati kemasannya. Biasanya ada nomor BPOM di kemasan bagian depan atau bagian belakang.
Pililah produk dari merek terpercaya
Tips mudah dalam memilih pembersih wajah pria adalah membeli produk dari merek terpercaya saja. Ada banyak kok merek kosmetik dan produk perawatan kulit yang bisa Anda pilih. Saya pribadi menggunakan produk pembersih wajah dari Ponds, tapi Ponds Men ya. Ponds sendiri memang lebih banyak mengeluarkan produk untuk perempuan.
Selain merek yang ada versi laki-lakinya, Anda juga bisa mempertimbangkan produk dari merek yang memang khusus laki-laki, seperti Gatsby atau Kahf (merek khusus pria dari produsen Wardah).
Baca juga : 7 Merk Jam Tangan Pria Murah dan Berkualitas
Cermati ulasan dari pengguna
Tips terakhir dari saya dalam memilih pembersih wajah pria adalah utamakan mencari ulasan pengguna akan suatu produk tertentu. Jika Anda membeli secara online, bacalah ulasan produk dari pembeli. Selain itu, Anda juga bisa mencari ulasan terkait produk tertentu di media sosial hingga YouTube.
Namun terlepas dari ulasan ini, jika Anda membeli pembersih wajah pria dari merek terpercaya, saya kira kualitas produknya juga sudah oke. Cuma, terkadang ada produk yang memang cocok untuk kulit wajah pria, ada juga yang tidak.
Nah, itulah sedikit tips memilih pembersih wajah pria ala Ajopiaman. Saya berharap semoga tulisan sederhana ini bisa membantu Anda. Lalu terkait pembersih wajah ini, tidak ada salahnya membeli dan menggunakannya, terutama bagi kita yang lebih sering bekerja di lapangan. Akhir kata, terima kasih sudah menyimak.[]
Saya paling gak pernah pake produk2 perawatan kayak begini. Paling gak betah lama2 ngurusin wajah. Pakai body lotion aja males banget